Kegiatan

Muslimat NU Kota Sukabumi Memenuhi Masjid Agung Kota Sukabumi

DOKPCNUKOTSI – PC Muslimat NU di Masjid Agung Kota SukabumiSukabumi, 21 Juni 2023

Setelah malamnya Lembaga Dakwah PCNU Kota Sukabumi mengadakan kegiatan pengajian rutin di Masjid Agung Kota Sukabumi, pagi ini Masjid Agung Kota Sukabumi kembali di penuhi warga Nahdliyin Kota Sukabumi yaitu warga Muslimat NU Kota Sukabumi, Rabu 21 Juni 2023.

Masjid Agung kebangggan warga Kota Sukabumi ini terletak di pusat Kota Sukabumi di area alun alun Kota Sukabumi, yang beberapa waktu lalu telah selesai melakukan pemugaran, sehingga terlihat lebih megah.

Pimpinan Cabang Muslimat NU Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan pengajian rutin di Masjid Agung pada setiap kali mengadakan pengajian rutin dihadiri oleh banyak warga Muslimat NU.

DOKPCNUKOTSI – Katib Syuriah PCNU Kota Sukabumi KH Ahmad Nawawi Sadili

Pengajian Muslimat NU Kota Sukabumi kali ini di selenggarakan oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Kecamatan Cibereum Kota Sukabumi.

Katib Syuriah PCNU Kota Sukabumi KH Ahmad Nawawi Sadili dalam materi pengajiannya menyampaikan tema “Ayo Hajji Muda”.

Penulis : Yuli Noviawan 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button