Kegiatan

Warga Masyarakat Berbondong Bondong Memeriksa Kesehatannya

Sukabumi, 28 Oktober 2023

Warga masyarakat Kota Sukabumi berbondong bondong menuju Gedung Dakwah PCNU Kota Sukabumi untuk memeriksa kesehatannya oleh Lembaga Kesehatan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Sukabumi.

Ketua Lembaga Kesehatan PCNU Kota Sukabumi menyampaikan bahwa Dr. Deni Purnama., S Kep., MKM menyampaikan bahwa selain menyelenggarakan kegiatan donor darah yang telah dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 21 Oktober 2023 yang juga menyelenggarakan Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) Untuk Para Santri, maka masih dalam kegiatan rangkaian Hari Santri Nasional Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh PCNU Kota Sukabumi hari ini kita menyediakan layanan kesehatan gratis untuk masyarakat Kota Sukabumi.

Adapun layanan kesehatan yang diberikan adalah Penkes Gizi, Khitanan, pemeriksaan mata, pemeriksaan Lab, pembagian kacamata gratis, dan pengobatan tradisional diataranya adalah akupungtur dan bekam.

Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Sukabumi KH Anas Syakirullah menyampaikan bahwa alhamdulilah kegiatan layanan kesehatan untuk warga Kota Sukabumi ini masyarakat sangat antusias, sehingga kami dari Nahdlatul Ulama Kota Sukabumi dapat memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat secara gratis dan layanan dari Lembaga kesehatan ini telah dilaksanakan secara rutin dan berkala bagi warga masyarakat Kota dan Kabupaten Sukabumi.

 

 

Yuli Noviawan, LTN NU Kota Sukabumi

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button