Hikmah

Syahriahan Kitab Al Hikam

Sukabumi, 6 Juli 2025

وصولك إليه وصولك إلى العلم به والا فجل ربنا أن يتصل به شيء أو يتصل هو بشيء

Artinya, “Sampaimu pada Allah adalah sampaimu pada ilmu tentang-Nya. Kalau bukan demikian, maha suci Tuhan kami dari penyatuan sesuatu pada-Nya atau penyatuan-Nya pada sesuatu.”

Kata “wushul” sering kali terdengar di lingkungan para peminat tasawuf. Kata “wushul” terkadang juga berdampingan dengan “ilallāh.” Kata “wushul” secara bahasa berarti sampai. Sedangkan “wushul ilallah” berarti sampai kepada Allah.

Wushul ilallah merupakan capaian rohani seseorang yang telah melewati sebelumnya rintangan dan hambatan-hambatan spiritual. Wushul ilallah adalah pengalaman rohani di mana seseorang merasakan kedekatan sedemikian rupa dengan Allah.

Wushul ilallah merupakan sebuah kata yang juga sering disalahpahami oleh sebagian kalangan. Ibnu Athaillah dalam Kitab Al-Hikam-nya memberikan garis yang jelas agar orang tidak menyalahpahami istilah “Wushul ilallah.,” demikian disampaikan Rois Syuriyah PCNU Kota Sukabumi KH Abdullah Fauzi pada Syahriahan di Pondok Pesantren Miftaahusa’adah Cigunung Kota Sukabumi. (6/7/2025)

Hadir mengikuti pengajian kali ini para Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Sukabumi, para santri serta warga masyarakat Kota Sukabumi.

KH Iman Imron Rosyadi LBM PCNU Kota Sukabumi, Yuli Noviawan LTN PCNU Kota Sukabumi

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button